JEPANG JUARA – Ivan Gunawan menanggapi cuitan artis pendatang baru Keisya Levronka pasa status twitternya yang merasa sakit hati.
Ivan Gunawan banjir hujatan karena telah mengkritik penyanyi jebolan Indonesian idol karena suaranya. Keisya disarankan untuk lipsync jika kondisi badannya sedang tidak enak.
Kritikan tersebut membuat netizen langsung julid ke Ivan Gunawan dan membela dara kelahiran Jawa Timur tersebut.
Dalam status twitter keisya Levronka, dia baru ini mendapatkan sakit yang benar benar sakit. Hal itu dia tumpahkan di twitter usai mengisi acara televisi.
Baca Juga: Keisya dikritik karena suara falsnya
Ivan Gunawan Minta Maaf ke Keisya Levronka
Akibat insiden tersebut, artis senior sekaligus desainer kondang Indonesia meminta maaf kepada Keisya karena ucapannya tempo hari dalam acara televisi.
Keisya Levronka terkenal dengan lagu “Tak Ingin Usai” yang lagunya menjadi sound hampir semua sosial media karena isi lirik dan juga pembawaan lagu yang dalam. Penyanyi aslinya semakin disorot ketika dia tidak bisa mengambil nada tinggi lagunya sendiri sehingga netizen mempertanyakan kualitas bernyanyinya.
Kritik di cara pencarian bakat
Kritikan Ivan Gunawan muncul saat dirinya menjadi juri dan Keisya menjadi bintang tamu dalam acara tersebut. Namun banyak yang berspekulasi bahwa kritikan Ivan Gunawan cukup keras sehingga dara cantik tersebut sakit hati.
Tidak mau berlarut larut, Ivan Gunawan menunjukkan niat baiknya dengan meminta maaf pada penyanyi muda tersebut agar permasalahan saat ini selesai dan damai.
Baca Juga: Astrid Tiar ikutan minta maaf ke Keisya Levronka
“Selamat pagi Dek @keisyalevronka kaka minta maaf yah kalo gara gara kata kata kakak buat kamu sakit hati really sorry .. tetep semangat Dek hugs semoga kita nga ke provokasi yah,” tutur Ivan Gunawan dalam Instagramnya.
Keisya Levronka viral bukan hanya karena lagunya yang bagus, tapi juga ketika dia fals menyanyikan lagu Tak Ingin Usai, lagu miliknya sendiri.
Ivan Gunawan memperlihatkan tangkapan layar story yang memperlihatkan DM dengan keisya Levronka.
“Semoga kalian tau saya sudah minta maaf,”
Ivan Gunawan bahkan menawarkan apakah dirinya perlu meminta maaf secara publik atas kejadian yang dihadapi saat ini.
“De, maap yah kalo kata kata aku menyinggung. Dek apa kakak harus posting minta maaf kah nga papa kakak lakuin.”
Bukan hanya DM Instagram yang dilakukan Ivan Gunawan terhadap Keisya, tapi juga berupa pesan Whatsapp terkait permintaan maafnya.
Berikut isi balasan Keisya Levronka ke Ivan Gunawan:
Halo kak igun maaf aku baru baca, thankyou udah menyempatkan untuk chat aku
Ku datang sebagai bintang tamu untuk support dan kasih surprise untuk ka dilla yang sama-sama pendatang baru di dunia musik.
harapanku juri dan host semua sudah sepakat untuk ga ngebahas apa yg viral kemarin (karna ini ajang pencarian bakat). Aku paham kak igun ngga bermaksud untuk merendahkan, biasanya jg aku super cuek ngadepinnya, tapi karena moment semalam ga sesuai brief, jadi banyak hal yang tidak diinginkan terjadi.
Aku baru nyanyi lagi setelah 2 tahun lebih ga pernah nyanyi sama sekali, aku minta maaf kalau mungkin aku masih kurang ketika nyanyi tapi kayaknya kurang fair kalau aku dijudge karena kelemahanku di 1 nada tanpa ngeliat performku yg lainnya apalagi kalau dijadikan bahan bercandaan di media live seperti semalam.