JEPANG JUARA – Psy, sSi Gangnam Style comeback dengan single terbaru bersama Suga BTS. Single ‘That That’ terbarunya sukses merajai Itunes dunia.
Psy yang sebelumnya menjadi fenomena KPOP dengan Gangnam Style menggebrak dunia musik dengan goyangannya yang viral dan juga menjadi salahsatu video yang paling banyak ditonton di youtube.
Kini, di tahun 2022, Psy kembali comeback sesuai dengan lirik lagu That that yang mengatakan bahwa dia comeback setelah pandemi berakhir.
Duet dengan Suga BTS
Rasanya kurang afdol jika musik yang ada saat ini tidak bersatu dengan grup band terbesar KPOP saat ini, BTS. ya, salah satu anggota BTS, Suga ikut serta dalam proyek duet That that ini.
Single ‘That that’ Rajai Itunes dunia
Lagu Psy yang asyik untuk bergoyang dipadu padankan dengan fans BTS yang loyal memang patut diacungi jempol. Lagu That that yang baru rilispun langsung diserbu oleh penggemar Psy dan BTS dengan merajai tangga lagu Itunes di berbagai negara.
Lagu That that yang rilis pada 29 April 2022 menduduki peringkat pertama di tangga lagu Itunes Top Song setidaknya di 73 negara. salah satunya adalah di Amerika Serikat, Jepang, dan Kanada.
Single lagu That That merupakan lagu utama dari Psy dari album terbarunya yang bertajuk ‘PSY 9th’. Anggota BTS Suga ditunjuk sebagai seorang produser yang turut andil dalam video musik itu.
Video Musik That That berlatar Gurun
Psy memulai lagu That that bersama dancernya di gurun dengan beat yang akan membuat pinggulmu bergoyang keasyikan. Lalu dipertengahan lagu akan ada Suga BTS yang ikut ngerap That That.
Suga BTS musisi produktif
Bukan kali ini saja Suga BTS berkolaborasi dengan ikon musik Korea. Suga juga pernah bekerjasama dengan musisi handal Korea lain dalam menelurkan karya karyanya.
Salahsatu artis yang telah berkolaborasi dengan Suga adalah Suran “Wine”, Epik High – “Eternal Sunshine”, Heize feat. Giriboy – “We don’t talk together”, Halsey feat. Suga – “Suga’s Interlude”, dan si cantik IU feat. Suga – “eight”.