Daniel Craig merupakan pemeran James Bond saat ini yang dikabarkan akan mengakhiri karir film mata mata sebagai Bond di film terakhirnya: No time to die.
Saat ini, Daniel Craig tercatat sebagai agen mata mata James Bond yang menerima bayaran tertinggi sekitar USD 20 juta. Angka yang fantastis untuk seorang aktor saat pandemi.
Film No time to die menjadi film terakhir yang akan dibintangi oleh Daniel Craig.
Saat menyampaikan salam perpisahan dalam filmnya, Daniel Craig terlihat emosional saat mengenang proses syuting bersama kru.
“Banyak orang di sini mengerjakan lima film (James Bond) dengan saya, dan saya tahu ada banyak hal yang dikatakan tentang apa yang saya pikirkan tentang film-film ini atau semua itu, apa pun,” kata Daniel Craig dikutip dari Deadline, Minggu (19/9/2021).
Daniel Craig telah menjadi agen mata mata Inggris 007 sejak tahun 2006 dengan judul film Casino Royal.
Aktor Daniel Craig merupakan aktor James Bond keenam setelah Pierce Brosnan.
Film No time to die James Bond akan dirilis di bioskop pada 30 September mendatang. Film ini juga cukup menarik karena durasinya tidak sepanjang film film James Bond sebelumnya.
10 Film James Bond yang sukses di US
- Skyfall ($304.4 million)
- Spectre ($200.1 million)
- Quantum of Solace ($168.4 million)
- Casino Royale (2006) ($167.4 million)
- Die Another Day ($160.9 million)
- The World is Not Enough ($126.9 million)
- Tomorrow Never Dies ($125.3 million)
- GoldenEye ($106.4 million)
- Moonraker ($70.3 million)
- Octopussy ($67.9 million)
10 Film James Bond yang sukses secara global
- Skyfall ($1.111 billion)
- Spectre ($879.6 million)
- Casino Royale (2006) ($594.4 million)
- Quantum of Solace ($591.7 million)
- Die Another Day ($431.9 million)
- The World is Not Enough ($361.7 million)
- GoldenEye ($356.4 million)
- Tomorrow Never Dies ($339.5 million)
- Moonraker ($210.3 million)
- For Your Eyes Only ($195.3 million)
Aktor lain yang berperan sebagai James Bond
Aktor aktor lain yang pernah bermain sebagai James Bond adalah:
- Sean Connery
- George Lazenby
- Roger Moore
- Timothy Dalton
- Pierce Brosnan
- Daniel Craig
Karena aksi kejar kejaran yang seru dan menarik, film James Bond juga dikenal sebagai film yang sangat mahal. Berikut ini adalah film James Bond dengan budget termahal karena produksi yang digunakannya.
Film James Bond dengan budget mahal
- Spectre (2015) 4,5 trilyun rupiah
- Quantum of Solace (2008) 3,8 trilyun rupiah
- Skyfall (2012) 3,1 trilyun rupiah
- The World Is Not Enough (1999) 2,9 trilyun rupiah
- Die Another Day (2002) 2,8 trilyun rupiah
Jennifer Anniston pernah bekerja sebagai kurir sepeda
Aktris multitalenta Jennifer Anniston dalam wawancara jarak jauhnya dengan pembawa acara Jimmy Fallon pada acara Tonight Show mengatakan bahwa dia pernah bekerja sebagai kurir sepeda saat masih kecil.
Dia pernah bekerja sebagai kurir sepeda di New York di agensi iklan dimana ibunya bekerja. Dia akan bekerja sekuat tenaga untuk mendapatkan uang dengan melakukan kerja apapun, salah satunya adalah bekerja sebagai kurir sepeda.
Dia akan membawa paket di jalanan New York yang sangat ramai dengan lalu lintas yang padat. Pekerjan tersebut ternyata cukup berbahaya, menurutnya.
Jennifer Anniston, bintang FRIENDS dijadwalkan akan melanjutkan film dramanya di The Morning show season kedua di Apple+.
Selengkapnya di sini: Jennifer Anniston pernah menjadi kurir sepeda
FRIENDS merupakan sitkom Amerika Serikat yang sukses dibelahan dunia manapun dan juga diterjemahkan ke berbagai negara dan menjadi tontonan menghibur yang tak lekang waktu selama penayangannya.
Jennifer Anniston merupakan artis yang sebelumnya berpacaran dengan Brad Pitt dan kandas karena Brad Pitt cinta lokasi dengan Angelina Jolie.